Sabtu, 28 Mei 2011

Cara Pindah Domain Blogspot menjadi .Co.Cc

Banyak orang yang mencoba menuliskan catatan hariannya melalui sebuah blog. Sehingga domain  blogspot yang tersedia semakin sempit. Domain blogspot yang bagus telah banyak digunakan orang lain. Artinya tidak ada kesempatan untuk menggunakan domain yang sama. Untuk mengakali hal tersebut, ilmu komputer akan membahas bagaimana mendapatkan domain bagus tetapi belum dimiliki orang lain. Penjelasan lebih lengkap mengenai domain, silahkan klik di sini.

Jumat, 27 Mei 2011

Perjalanan ke Cilebut Staff Pidsus Kejari Selatan

Setelah hari minggu sebelumnya rekreasi ke Dufan, selanjutnya mengadakan perjalanan ke Cilebut - Bogor. Staff Pidsus Kejari Jaksel, diawali dengan perayaan harlah salah seorang anggota dengan tiup lilin, dilanjutkan dengan makan bakso hasil karya salah seorang anggota juga. Lengkap sudah pesiapan keberangkatan menuju Cilebut City.
Happy B'day My Friend

Senin, 23 Mei 2011

Rekreasi ke Dufan Staff Pidsus Kejari Jaksel


Wahana Histeria
 Pagi pagi sekali aku bersama keluarga berangkat ke kantor. Walaupun hari itu adalah hari Minggu tetapi suasana di kantor cukup ramai, karena akan ada acara pergi ke Dufan bersama Keluarga Besar Pidsus Kejari Jaksel. Setelah menunggu beberapa saat sampai semua peserta berkumpul, tepat jam sembilan rombongan berangkat ke Dufan, yang cukup dekat hanya memakan waktu setengah jam perjalanan.
Dikarenakan pintu masuk baru akan dibuka jam 11.00 wib, padahal waktu itu jam baru menunjukkan jam 10.00 wib, kamipun harus menunggu. Para anak-anak yang tadinya bersemangatpun kecewa, untunglah masih ada atraksi lagu demi untuk menghibur pengunjung yang sudah mulai padat.

Planet Pertama Pendukung Kehidupan Terdeteksi

SATU planet asing berbatu disebut Gliese 581d mungkin akan menjadi dunia pertama yang dikenal di luar Bumi mampu mendukung kehidupan seperti yang kita tahu. Penelitian terbaru menunjukkan hal ini.

Para astronom melakukan studi baru tentang model atmosfer telah menemukan bahwa planet tersebut sepertinya terletak di zona yang bisa dihuni dari bintang yang menjadi pusatnya. Soalnya, jarak keduanya memungkinkan keberadaan air.

Itulah dunia asing yang bisa menjadi seperti Bumi yang menyediakan lautan, awan, dan curah hujan. Kesimpulan ini konsisten dengan beberapa penelitian lainnya baru-baru ini.

10 Planet Mengambang di Bima Sakti Tersingkap

SEPULUH planet baru ditemukan mengambang dan hanyut sepanjang galaksi tanpa garis orbit terhadap suatu bintang. Ini diungkap tim astronom internasional yang dipimpin oleh ilmuwan Selandia Baru.

Temuan planet sebesar Jupiter tersebut diumumkan Kamis (19/5) oleh jurnal internasional Nature. Dampaknya bukan main-main, tapi memiliki implikasi besar dan membuka bab baru dalam sejarah galaksi kita, Bima Sakti.

Planet-planet yang terdiri dari gas tanpa memiliki induk bintang dahulu dianggap barang dari fiksi ilmiah. Tapi, software yang dikembangkan oleh ilmuwan komputer Universitas Massey dan astrofisikawan Ian Bond mampu menyingkap keberadaan mereka.

Rabu, 18 Mei 2011

Komputer tiba-tiba mati (Tidak mau menyala ) ?

Komputer yang mati/ hang sebelum masuk ke sistem operasi bisa penyebabnya bisa bermacam-macam. Berikut Tips yang sudah pernah saya praktekkan dan hampir selalu berhasil. Pilih yang sesuai dengan permasalahan yang dihadapi, atau lakukan secara bertahap.

Cek Kabel, mulai dari Kabel yang masuk ke UPS/Stabilizer, kabel Power ke Monitor, kabel Monitor ke CPU dan kabel yang masuk ke Komputer. Pastikan pemasangannya telah sesuai dan kencang, serta arus listriknya ada dan cukup.

Jika terdapat CD-ROM / DVD-ROM dan bisa dibuka/tutup, maka kemungkinan permasalahan ada di komputer (CPU), mulai dari kabel power yang masuk ke motherboard atau motherboard itu sendiri, cek pemasangan kabelnya.

Selasa, 17 Mei 2011

Penyebab Kerusakan pada Komputer dan Cara Mengatasinya

Berikut Merupakan Rangkuman Masalah dan kendala Yang sering Pengguna Komputer Hadapi dan Bagaimana Cara Pencegahannya :

1. Komputer Tidak Mau Hidup
Cara Mengatasinya :
- Cek koneksi kabel (dari power outletnya ke tombol power pada PC)
- Cek apakah stabilizer berfungsi atau tdak (jika memakai stabilizer)
- Cek kabel power pada CPU
- Jika masih juga tidak mau hidup permasalahanya mungkin terletak pada power supply atau MB

Manfaat Sholat Bagi Kesehatan


Rangkaian gerakan sholat yang dicontohkan oleh Rasulullah saw sarat akan hikmah dan manfaat bagi kesehatan. Sebab, setiap gerakan sholat merupakan bagian dari olahraga otot-otot dan persendian tubuh. Sholat dapat membantu menjaga vitalitas dan kebugaran tubuh tetapi dengan syarat semua gerakan sholat dilakukan dengan benar, tuma’ninah (perlahan dan tidak terburu-buru), dan istiqomah
(konsisten / terus menerus).
Begitu banyak manfaat gerakan sholat bagi kesehatan tubuh manusia. Semakin sering kita sholat dengan benar, semakin banyak manfaat yg kita peroleh untuk kesehatan diri kita.
Mari kita lihat satu persatu dari gerakan sholat…

Tips Mempercantik Facebook

facebook.....?
Masa sih gak kenal  yang namanya facebook, berarti bener-bener ketinggalan jaman kalo sampe gak kenal sama yang namanya facebook. (Heee….heeee….heeee….) Buat yang sudah kenal facebook tentunya bosen  kalo tema tampilan facebook cuma standar biru. Nah, disini akan dijelasin bagaimana mempercantik tampilan tema facebook. Jadi  facebook mempunyai tampilan tema yang menarik dan enak dipandang mata.

Sabtu, 14 Mei 2011

Adzan sebagai "Panggilan Menyemir"

Di sebuah sudut koridor Pengadilan Negeri Selatan terlihat beberapa orang sedang bercengkerama sambil berbincang diselingi canda tawa. Tiba-tiba seorang laki-laki diantara mereka berujar "sebentar lagi adzan" sambil berlalu menuju ke masjid. Aku berpikir mungkin dia mau adzan di masjid atau mau bersiap-siap sholat Dhuhur.

Kemudian akupun pergi ke kantin yang berada di depan masjid, sekedar untuk mengganjal perut dengan kue-kue yang ada. Kemudian tanpa sengaja aku melihat orang tadi yang masih duduk di depan masjid sementara adzan telah berkumandang. Karyawan PN dan para tamupun mulai bergegas ke masjid.

Tenis Meja

Perkenalanku dengan seorang bapak-bapak keturunan Belanda Ambon dan Cirebon membuatku makin giat berlatih tenis meja. Terlebih beliau telah banyak membantuku, diantaranya hingga aku dapat memiliki bet  yang untuk ukuranku sangat mahal.

Awalnya aku tidak banyak mengenal tipe dan macam bet, dari kayu maupun jenis karetnya. Dan ternyata dari bet itulah sangat mempengaruhi karakter permainan seseorang dan sangat mempengaruhi jenis-jenis pukulan. Ternyata tenis meja lebih mengasikkan dari bulutangkis, lebih murah dan tidak terlalu banyak membutuhkan tenaga dan waktu. Tinggal mengeluarkan dan memasang meja tenis, tidak perlu keluar rumah jauh-jauh ke hall seperti halnya bulutangkis. Lebih banyak seninya karena kita lebih banyak mengeksplor jenis-jenis pukulan struk, spin dan cop. Di lain hal juga bapak yang akrab dipanggil Pak Saipul bewok itu memiliki pengalaman batin yang unik dan menyenangi batu cincin.

Sabtu, 07 Mei 2011

10 Ide Go Green Paling Unik

Hotel menawarkan makanan gratis bagi tamu yang menghasilkan listrik.
 
Crown Plaza Hotel di Kopenhagen, Denmark, menawarkan makanan gratis untuk setiap tamu yang mampu menghasilkan listrik untuk hotel melalui sepeda yg melekat pada generator. Para tamu harus memproduksi watt setidaknya 10 tenaga listrik – atau sekitar 15 menit bersepeda,Mereka kemudian akan diberikan voucher makan senilai $36.

Kamis, 05 Mei 2011

Tentang AYAH

Segera Bangkit
Ternyata ayah itu MENAKJUBKAN!!!!

Ayah ingin anak-anaknya punya lebih banyak kesempatan daripada dirinya,
menghadapi lebih sedikit kesulitan, lebih tidak tergantung pada siapapun,
dan (tapi) selalu membutuhkan kehadirannya.

Ayah hanya menyuruhmu mengerjakan pekerjaan yang kamu sukai.
Ayah membiarkan kamu menang dalam permainan ketika kamu masih kecil,
tapi dia tidak ingin kamu membiarkannya menang ketika kamu sudah besar.
Ayah tidak ada di album foto keluarga, karena dia yang selalu memotret.
Ayah selalu tepat janji!